Berita

Kepala Kantor Laksanakan Rakor Evaluasi Capaian Kinerja dan Anggaran

Senin, 23 September 2024 20:54 WIB
  • Share this on:

Dharmasraya (Humas), Kantor Kementerian Agama Kabupaten Dharmasraya melaksanakan  Rapat Koordinasi Evaluasi Capaian Kinerja dan Pelaksanaan Anggaran Triwulan III Tahun Anggaran 2024, di Ruang Kerja Kepala Kantor, Senin 23/09/2024.

Kegiatan yang diikuti oleh Kepala Seksi, Penyelenggara Zawa, Perencana Keuangan dan Analis SDM Aparatur tersebut diawali oleh arahan dari kepala sub bagian Tata Usaha Kantor Kementerian Agama Kabupaten Dharmasraya, H. Nelson yang menjelaskan pentingnya melakukan evaluasi untuk melihat bagaimana keadaan realisasi kinerja dan anggaran. H. Nelson menjelaskan bahwa hasil capaian kinerja ini akan menjadi bahan pertimbangan untuk memutuskan langkah kemajuan lembaga kedepan.

Disisi lain, kepala kantor H. Okto Verisman memaparkan terkait sudah sejauh mana progres kegiatan yang telah selesai dilaksanakan pada triwulan III tahun 2024 ini dan persiapan kinerja triwulan IV, dalam rapat ini diharapkan kita saling sharing bagaimana solusi agar triwulan selanjutnya dapat mencapai target kinerja dan anggaran yang diharapkan, jelas Okto.

Selanjutnya, kegiatan pemaparan rekapitulasi kinerja yang sudah dilaksanakan dan yang belum oleh masing-masing kasi dan sekjen diberi kesempatan untuk menjelaskan capaian kinerja, anggaran serta kendala yang mungkin dialami.

"Terakhir, hasil kerja ini akan kita tuangkan dalam Laporan Kinerja Triwulan dan Tahunan untuk memudahkan melihat kinerja setiap bagian yang telah dikerjakan pada setiap tahunnya dan penilaian terhadap lembaga. Diharapkan dari tahun ketahun kita mengalami peningkatan dalam segi pelaporan" tegas Kepala Kantor.

Editor:
Sarwono
Penulis:
Fetter Wempi
Fotografer:
Humas

Gallery

  • ASN Harus Netral !!